Sebanyak 156 Kepala Keluarga di Desa Puncak menerima Bantuan Pangan Bulog

banner 468x60

Aseranews.com – Pemerintah Desa Puncak menerima distribusi bantuan Pangan dari Bulog, bantuan tersebut diterima langsung di kantor desa Puncak Kecamatan Sinjai Selatan Kabupaten Sinjai, Jum’at 25 juli 2025.

 

Diketahui bantuan yang terdistribusi ke Desa Puncak sebanyak 312 Karung dan sekarang berada di Kantor desa Puncak Dan hari ini sudah tersalurkan kepada masyarakat desa Puncak didampingi oleh Babinsa Serda Johny.

 

Andi Muhammad Idris selaku Kepala desa Puncak menurutnya untuk penerima banyak data yang terhapus sehingga sebagian masyarakat yang dulu menerima bantuan sekarang sudah tidak begitupun sebaliknya yang sebagian masyarakat tidak menerima bantuan sekarang sudah menerima.

 

Kemudian dari laporan yang disampaikan oleh kepala desa Puncak Andi Idris Bahwa dari 292 Kepala Keluarga yang dulu menjadi penerima bantuan sekarang tersisa 156 Kepala keluarga.

 

Andi Idris Berharap “data penerima sesuai dengan yang ada dilapangan tepat sasaran yang betul betul tidak mampu yang menerima manfaat sehingga tidak terjadi ketimpangan iri dari masyarakat mengira pemdes yang hapus namanya”,Ucap Andi Idris melalui via WhatsApp.

 

Andi Mappasonge selaku ketua BPD Desa Puncak menyampaikan Sebagai Ketua BPD saya mengapresiasi upaya pemerintah dan semua pihak terkait dalam menyalurkan bantuan pangan kepada warga yang membutuhkan. Bantuan ini sangat penting, untuk membantu meringankan beban ekonomi keluarga yang kurang mampu.

 

Namun, saya juga ingin mengingatkan agar proses pendistribusian bantuan dilakukan secara transparan dan adil, sehingga tepat sasaran dan tidak ada warga yang terlewatkan. BPD siap membantu mengawasi dan memberikan masukan demi kelancaran dan keberhasilan program ini.

 

“Semoga dengan kerjasama yang baik, bantuan pangan ini dapat memberikan manfaat nyata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa kita”, Ucap Andi Mappasonge.

 

Serda Johny selaku Babinsa Desa Puncak mengatakan bahwa Kami sebagai Babinsa berharap program seperti ini terus berlanjut dan semakin diperluas cakupannya, agar manfaatnya bisa dirasakan oleh lebih banyak keluarga kurang mampu di masa mendatang.

 

Dan Kami siap mendukung dan mengawal setiap program sosial kemasyarakatan demi kesejahteraan warga binaan di desa Puncak Agar bisa Tepat sasaran bagi warga yang tidak Mampu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *