Aseranews – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kebangkitan Pemuda Nusantara (KPN) Sinjai hari merayakan Dies Natalis ke-7 tahun Di jalan Sawerigading kelurahan bongki kecamatan Sinjai Utara Sekretariat DPD KPN Sinjai Kabupaten Sinjai. Sabtu, 1/6/2024
Perayaan ini dirangkaikan dengan peluncuran Rumah Sosial KPN Sinjai, sebuah inovasi baru, sebagai wujud kecintaan KPN kepada bangsa dan negara ini. Acara yang dihadiri oleh pengurus dan kader KPN Sinjai.
Sandi dalam sambutannya, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh anggota atas dedikasi dan kontribusi mereka selama 7 tahun terakhir. “Hari ini kita tidak hanya merayakan hari jadi KPN Sinjai, tapi juga meluncurkan Rumah Sosial KPN Sinjai, Ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus mengabdi dan memberikan manfaat bagi masyarakat Sinjai,” ujar Sandi.
Peluncuran Rumah Sosial KPN Sinjai ini merupakan tindak lanjut dari program kerja dari Dewan Pimpinan Pusat Kebangkitan Pemuda Nusantara.
Selain itu pembina DPD KPN Sinjai mengatakan bahwa “Kami berharap Rumah Sosial ini dapat menjadi wadah bagi masyarakat Sinjai untuk meningkatkan kesejahteraan mereka. KPN Sinjai akan terus berkomitmen untuk membawa perubahan positif di daerah ini,” tambah Sabir.
Adapun poin-poin utama dari dibentuknya rumah sosial KPN Sinjai ini yaitu Pertama, Peran pemuda sebagai generasi penerus bangsa sangat penting untuk menjawab tantangan zaman. Kedua, Organisasi Kebangkitan Pemuda Nusantara (KPN) hadir sebagai solusi untuk memperkuat ideologi Pancasila yang nasionalis, pluralis, dan religius. Ketiga, menghimpun dan menyalurkan donasi dari masyarakat kepada yang membutuhkan, seperti masyarakat kurang mampu, korban bencana, penyandang disabilitas, dan lainnya.
Dengan semangat kebersamaan dan pengabdian, DPD KPN Sinjai berharap dapat terus berkontribusi dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Sinjai di masa mendatang. Harapan agar Rumah Sosial KPN dapat menjadi contoh bagi pemuda dalam mewujudkan peradaban Pancasila.
Kontributor : Rahmatullah Editor : HMP