aseranews – 26/2/2024
Sinjai – Taman Kanak-kanak (TK) Idhata Desa Polewali berpartisipasi mengikuti festival anak generasi maju yang digelar oleh Ikatan Guru Taman Kanak-kanak (IGTKI) bersama Alfamidi untuk tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang di laksanakan Tribun Alun-alun Sinjai Bersatu Kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai.
Guru Taman kanak-kanak (TK) Idhata mengikutsertakan salah satu orang muridnya bernama Aisyah dalam lomba mewarnai yang merupakan kegiatan utama festival anak generasi maju.
Musdalifah selaku Guru Taman Kanak-kanak (TK) Idhata mengatakan inspirasi mengikuti festival anak generasi maju agar dapat menambah pengetahuan dan pengalaman peserta didik.
“Untuk peserta didik yang diberi kesempatan mengikuti festival ini semoga bisa lebih semangat lagi untuk belajar dan menjadi motivasi serta inspirasi bagi teman-temannya yang lain,” pungkasnya.
Semoga kedepannya Taman Kanak-kanak (TK) Idhata terus mengikutsertakan peserta didiknya untuk berpartisipasi dalam setiap kegiatan baik pendidikan maupun kesenian lainnya agar bisa menambah wawasan pengetahuan dan pengalaman mereka sebagai bekal kedepannya untuk menjadi orang yang sukses dan bermanfaat.
Kontributor : Asdar. Editor : HMP