aseranews – 19/02/2024
Sinjai – Pramuka Sekolah Menengah Atas (SMA ) Negeri 12 Sinjai melaksanakan Musyawarah Ambalan IX mulai 16-17 Februari.dengan tema “Mewujudkan Kepemimpinan Serta Membangun Kader yang Solidaritas dan Bersinergi Menuju Ambalan yang Unggul” di Aula SMAN 12 Sinjai Kecamatan Sinjai Selatan Kabupaten Sinjai.
Dalam musyawarah tersebut dihadiri oleh wakasek kesiswaan Nurqalsum Kahar, Pembina Gudep Marnawati, Pembina Putri Sukmawati, Pembantu Pembina Putri Risnawati, Pembina Putra Syamsul Awal, Pembantu Pembina Putra Arfandi dan Muhammad Irvan, Para Purna, dan Pengurus Dewan Ambalan Ki Hajar Dewantara dan RA Sutartina.
Nurqalsum Kahar Selaku Wakasek Kesiswaan Kurikulum mengata dalam membuka kegiatan bahwa Saya sangat terinspirasi dengan temanya yaitu Mewujudkan Kepemimpinan Serta Membangun Kader yang Solidaritas dan Bersinergi Menuju Ambalan yang Unggul.
Muda-mudahan dalam musyawarah ini dapat membangun ambalan ini semakin maju dan memiliki kegiatan-kegiatan yang sangat luar biasa di luar sekolah maupun di dalam sekolah.
Musyawarah Ambalan dalam agendanya seperti menyampaikan laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya dan memilih Ketua Dewan Ambalan untuk masa bakti berikutnya.
Kontributor : Muh.Izam Fikri. Editor: HMP